Etika merupakan aturan, norma, kaidah, ataupun tata cara yang biasa digunakan sebagai pedoman atau asas suatu individu dalam melakukan perbuatan dan tingkah laku. dalam hal ini berpedoman pada perilaku yang mengatur mahasiswa dalam praktik di kamar operasi. Mahasiswa perlu memahami prinsip-prinsip etika untuk menjaga keamanan dan kualitas pelayanan di Rumah sakit. Keselamatan pasien menjadi prioritas utama dalam praktik di kamar operasi.
Prinsip-prinsip etika praktik merupakan landasan utama bagi mahasiswa di kamar operasi. Kesadaran akan tanggung jawab dan kualitas pelayanan harus senantiasa dijunjung tinggi.